Kompetensi Lulusan Program Diploma 4 (Sarjana Sain Terapan) Teknik Telekomunikasi
Setelah menyelesaikan perkuliahan DIV PS-TT mahasiswa memiliki kompetensi terdiri dari :
- Kompetensi Utama
- Kompetensi Pendukung
- Kompetensi Lainnya
Kompetensi Utama :
- Kompetensi dalam bidang Jaringan Komunikasi Nirkabel
Menguasai tentang cara pengukuran level sinyal yang ada di BTS serta melakukan proses analisa dari pengukuran yang telah dilakukan, mendesain perencanaan dan optimasi jaringan wireless dan seluler, serta memahami tentang sistem transmisi dengan menggunakan fiber optik. - Kompetensi dalam bidang Jaringan Komunikasi Data
Mampu merancang, mengimplementasikan dan menganalisa sistem jaringan telepon, modem, VOIP (Voice Over IP) serta integrasi beberapa perangkat teknologi telekomunikasi.
Sedangkan Kompetensi Pendukung :
- Kompetensi dalam bidang Antena dan Propagasi
Mampu mendesain, menganalisa dan mengimplementasikan sistem Antena, propagasi, serta perancangan link radio LOS. - Kompetensi dalam bidang Pengolahan Sinyal Digital
Mengerti dan memahami teknik-teknik di dalam pengolahan sinyal digital, filter, serta analisa spektrum frekuensi. - Kompetensi dalam bidang Pemrograman Internet
Mengerti dan memahami algoritma, dan pemrograman untuk interkonekssi client-server berbasis android, database, serta aplikasi web.
Beberapa kompetensi lainnya diberikan kepada peserta didik yang bertujuan untuk memberikan kemampuan yang berhubungan dengan kepribadian, manajemen, dan perilaku mahasiswa diantaranya :
- Mampu memahami norma, tata-nilai norma, agama, etika dan tanggung jawab profesional.
- Mampu berkomunikasi secara efektif.
- Mampu mengerti dan memahami dampak penyelesaian rekayasa telekomunikasi dalam konteks masyarakat baik nasional, regional maupun internasional.
- Mampu mengerti memahami isu-isu keteknikan bidang telekomunikasi khususnya dari bidang teknik elektro secara umum.
- Mampu memanfaatkan dan menerapkan teknologi informasi dan komunikasi (Information and Communication Technology, ICT).
- Mampu untuk mengembangkan diri dan mampu berfikir secara logis dan analitis untuk menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapi secara profesional.
- Mampu bekerja sama dan menyesuaikan diri dengan cepat di lingkungan kerja.
- Mempunyai kemampuan dalam melakukan wirausaha.
Semua keahlian tersebut untuk memenuhi lapangan pekerjaan di :
- Provider Telekomunikasi
- Call Center
- Industri Pembuat Perangkat Komunikasi
- Teknisi VSAT
- Provider Internet
- Network Administrator
- Optimasi Jaringan
Prodi Teknik Telekomunikasi
Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
Jalan Raya ITS - Kampus PENS, Sukolilo, Surabaya 60111.
Tautan Eksternal
Politeknik Elektronika Negeri Surabaya
© 2018 Politeknik Elektronika Negeri Surabaya | UPT Komputer